Jayapura, – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jayapura, Abisai Rollo, mengimbau warga agar tetap menerapkan 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir) karena masih pandemi Covid-19. “Menerapkan 3M adalah kunci untuk mempercepat dalam memutus penyebaran Covid,” ujar Rollo di Kantor Wali Kota Jayapura, Selasa (6/3/2021). Menurut Rollo, penerapan 3M di masa pandemi sangat penting dilakukan terutama saat beraktivitas di luar rumah agar terhindar dari paparan Covid-19.

Bagikan Berita